The Macallan Quest
The Macallan Quest merupakan salah satu produk minuman yang berasal dari Skotlandia. Sama seperti nyaris seluruh produk dari brandjuga menghadirkan rasa konservatif a la wiski Skotlandia dengan sentuhan yang sedikit lebih modern.
Kembali lagi, nyaris seluruh produk Macallan memiliki rasa yang sangat kuat dan dibuat dari bahan-bahan pilihan premium karena endemik dari Skotlandia. Ini membuatnya punya identitas sendiri yang tidak cocok untuk semua orang, namun bisa membuat yang suka minum alkohol tahu bahwa produk ini berkualitas tinggi.
Lantas bagaimana disejajarkan dengan minuman-minuman lain? Karena minuman ini jarang ditemukan di Indonesia, kami akan ulas dan kenalkan produk
dari Macallan ini dengan informasi yang cukup lengkap dan ulasan rasa dari pengalaman kami.
The Macallan Quest: Macallan Versi Cukup Modern
Satu hal yang kami lihat dalam membedakan wiski tradisional/konservatif dengan yang lebih modern adalah pilihan rasa. Wiski modern adalah upgrade dari beberapa poin plus wiski tradisional. Tidak ada yang lebih baik-semuanya cukup subjektif, namun bisa dibilang wiski modern memiliki dosis lebih agar peminum kasual bisa lebih merasakan minuman dengan lebih vibrant.
Minuman dari Macallan ini hadir dengan botol yang bisa dibilang dengan desain di atas rata-rata. Ia sangat elegan dengan label warna biru dan putih. Ini tentu wajar karena ia berasal dari Skotlandia, label putih dan biru merupakan tribute ke Bendera Santo Patrick yang dipakai di hingga sekarang.
Kadar alkohol di sini juga cukup rata-rata wiski pada umumnya. Ia berada di sekitar 40%-45% tergantung dimana anda membelinya. Tapi umumnya yang tersedia di pasar Asia adalah 40%.? Anda harus mengimpor dari Singapura atau Amerika apabila menginginkan kadar alkohol yang lebih tinggi.
Review Rasa: Minuman Unik Macallan
Kembali ke rasa wiski, kami sempat mengatakan bahwa minuman modern biasanya memiliki dosis yang lebih tinggi karena peminum global lebih ingin merasakan sensasi minuman tersebut.
- Rasa dan Aroma Klasik Dengan Dosis Modern
Aroma lemon yang lembut datang lebih dulu, dengan coklat susu dan butterscotch muncul setelahnya. Di Langit-langit mulut, anda akan rasakan Sedikit lebih pedas dari hidung, dengan kayu ek dan kayu manis yang hangat berkembang di bawah nada karamel. Sentuhan kismis dan vanilla ada di akhir tenggukan.
Ini cukup unik karena biasanya yang dominan di wiski Macallan merupakan wiski-nya. Tetapi mungkin karena ingin dijual secara global dan memberikan sentuhan modern, ada rasa-rasa unik yang masuk di minuman ini.
- Cukup Besar untuk Sendiri
Ia masih memiliki rasa kuat a la wiski Skotlandia, namun ada sensasi tambahan seperti yang kami deskripsikan di awal bagian ini. Sebagian besar dari minuman ini memang cocok untuk dibagikan bersama teman-teman. Namun kami masih merekomendasikan ini di grup kecil.
Alasannya, Macallan masih mempertahankan identitasnya sebagai minuman elegan sehingga ini bukan pilihan tepat untuk menghabiskan waktu dan memancing keseruan di klub dan pub. Ia lebih tepat untuk diminum di restoran mewah sambil merayakan kesuksesan anda.
Selain karena rasa yang lebih terasa, ia juga cukup mahal apabila dibawa ke klub dan anda harus menyaksikan botol yang elegan itu hancur karena jatuh dari meja anda dan teman-teman.
Ia juga masih kurang cocok untuk peminum baru, namun ia masih lebih accessible dibandingkan dengan seri Macallan lain. Ini karena seperti yang kami bilang, modernisasi ini cukup baik untuk memperluas peminum yang tertarik mencoba Macallan pada umumnya.
The Macallan Quest merupakan minuman yang sangat cocok apabila anda memang tertarik dengan merk Macallan dan ingin mencoba wiski Skotlandia yang menyeimbangkan minuman klasik dengan rasa yang masih modern dan terasa kuat.
Spesifikasi :
- Produsen : Macallan (Skotlandia)
- ABV : 40%-45%
- Bahan : Highland Malt, Rempah, Vanilla, Madu, Fermentasi lemon
- Volume : 700ml
Tokopedia : Sulanginaja